Inggris Tetap Akan Mempertahankan Singasana Di Grup F

Untuk saat ini di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2018, Inggris yang memimpin di peringkat utama dengan mengumpulkan 10 poin, disusul oleh Slovenia yang sebagai runner up mempunyai 8 poin, di urutan ketiga ada Slowakia dengan 6 poin. Posisi ke-4 ditempati oleh Lithuania yang akan berlaga dengan Inggris pada malam nanti, tim besutan pelatih Edgaras Jankauskas sudah mengumpulkan 5 poin. Sedangkan Skotlandia dan Malta berada diperingkat 5 dan 6, Skotlandia sendiri sudah mempunyai 4 poin sedangkan Malta yang berada di posisi bontot tidak mempunyai poin sama sekali.

Dalam laga ke-5 kualifikasi Piala Dunia 2018 di Grup F akan dipertemukan timnas Inggris melawan timnas Lithuania di Stadion Wembley, Minggu (26/3/2017) pukul 23:00 WIB. Dan kali ini Sang Arsitek The Three Lions yakni Gareth Southgate akan memainkan formasi 4-3-3, yang dimana Jermain Defoe akan menjadi penyerang utama dan akan dibantu oleh Dele Alli dan Raheem Sterling yang bermain di sayap. Di lini tengah akan ditempati oleh Adam Lallana, Eric Dier dan Alex Oxlade-Chamberlain. Di lini belakang akan dijaga oleh Nathaniel Clyne, Ryan Bertrand, sedangkan John Stones dan Michael Keane akan menjadi palang pintu. Kiper Joe Hart masih dipercaya menjadi kiper utama The Three Lions.

Sedangkan di kubu tamu dengan kepelatihan Edgaras Jankauskas akan memakai formasi 4-2-3-1, Nerijus Valskis akan menjadi ujung tombak, dan akan diperbantu oleh v, Vykintas Slivka dan Fiodor Cernych. Arturas Zulpa dan Mantas Kuklys akan menempati di lini tengah. Di lini pertahanan akan dijaga oleh Vaidas Slavickas, Tomas Mikuckis, Vytautas Luksa dan Egidijus Vaitkunas. Di bawah mistar gawang akan dijaga oleh kiper Ernestas Setkus.

Kedua tim tersebut baru dua kali berjumpa, itupun di kualifikasi Euro 2015. Dalam dua laga yang dilalui oleh kedua tim tersebut, Inggris memukul telak Lithuania tanpa balas. Inggris tidak pernah terkalahkan di Grup F, yang hanya bermain seri dengan Slovenia. Sampai saat ini Gawang yang dijaga oleh kiper Joe Hart sama sekali belum kebobolan, ini yang menandakan pertahanan Inggris sudah solid dan pemain muda Inggris juga sudah mulai bisa adaptasi dengan rekan timnya.