Bayern Munchen Vs Wolfburg : Semangat Pasukan Die Roten

Bundesliga – Bayern Munchen yang baru membawa pulang 3 poin dari Schalke 04 dengan menang 0-3 di Veltins Arena, dan kini pasukan Die Roten masih ingin memetik 3 poin lagi di kandang sendiri. Di laga keenam Bundesliga Jerman ini, giliran Bayern Munchen yang menjadi tuan rumah yang akan menjamu Wolfburg ke Allianz Arena. Laga tersebut akan dipertandingan pada pukul 01:30 WIB (23/9/2017). Tim asuhan Carlo Ancelotti sudah bertengger di posisi kedua dari klasemen sementara Bundesliga Jerman yang sudah memperoleh 12 poin dan hanya terpaut 1 poin dengan Borrusia Dortmund yang dipemuncak klasemen. Sedangkan tim tamu yakni Wolfburg hanya berada di peringkat ke-13 dengan mengumpulkan 5 poin saja.

Semenjak kalah 2-0 di kandang Hoffenheim, pasukan Die Roten makin semangat dan menang terus melakoni laga-laga Bundesliga Jerman maupun laga Liga Champions. Strategi yang dirancang oleh Carlo Ancelotti tidak bisa dianggap mudah, memang pada laga ujicoba sang manajer asal Italia itu gagal menyusun formasi yang tepat untuk tim asuhannya. Dengan kegagalan di laga ujicoba, membuat pelajaran berarti untuk mantan pelatih Chelsea tersebut. Dan kali ini pelatih yang berusia 58 tahun itu tetap akan memakai susunan formasi 4-2-3-1, dengan formasi tersebut selalu beruntung untuk tim tuan rumah.

Di kubu lawan yang dengan kepelatihan Martin Schmidt juga tidak mau ketinggalan dengan strategi yang selalu membuatnya bangga, pelatih Die Wolfe juga kan memakai formasi yang serupa dengan yang diterapkan oleh pelatih tuan rumah yaitu 4-2-3-1. Memang sampai sekarang pasukan Wolfburg itu belum bisa adaptasi sesama dengan pemain baru mereka. Jadi diperlukan gagasan baru dari pelatih mereka untuk bisa membuat mereka lebih solid dilapangan hijau saat bertanding.

Perkiraan susunan pemain
Bayern Munchen (4-2-3-1) : Sven Ulreich; Rafinha, Mats Hummels, Jerome Boateng, Joshua Kimmich; Thiago Alcantara, Arturo Vidal; Franck Ribery, Thomas Mueller, James Rodriguez; Robert Lewandowski.

Wolfburg (4-2-3-1) : Koen Casteels; Paul Verhaegh, Robin Knoche, Felix Uduokhai, Yannick Gerhardt; Paul Georges Ntep, Daniel Didavi, Yunus Malli; Divock Origi.

Head to Head
29/04/2017 Wolfsburg 0-6 Bayern Munchen
08/02/2017 Bayern Munchen 1-0 Wolfsburg
10/12/2016 Bayern Munchen 5-0 Wolfsburg
27/02/2016 Wolfsburg 0-2 Bayern Munchen
28/10/2015 Wolfsburg 1-3 Bayern Munchen
23/09/2015 Bayern Munchen 5-1 Wolfsburg

Lima Pertandingan Terakhir Bayern Munchen
30/08/2017 Kickers Offenbach 1-4 Bayern Munchen
09/09/2017 Hoffenheim 2-0 Bayern Munchen
13/09/2017 Bayern Munchen 3-0 RSC Anderlecht
16/09/2017 Bayern Munchen 4-0 Mainz 05
20/09/2017 Schalke 04 0-3 Bayern Munchen

 

Lima Pertandingan Terakhir Wolfburg
26/08/2017 Eintracht Franfurt 0-1 Wolfsburg
31/08/2017 Wolfsburg 3-0 Erzgebirge Aue
09/09/2017 Wolfsburg 1-1 Hannover 96
16/09/2017 Stuttgart 1-0 Wolfsburg
20/09/2017 Wolfsburg 1-1 Werder Bremen